INTELIJENNEWS, POLRES MAMUJU TENGAH – Hari ini Kepolisian Resor Mamuju Tengah (Mateng) menggelar Latihan Pra Operasi (Lat Pra Ops) Kepolisian Terpusat Lilin Marano-2023 di Aula Wicaksana Laghawa Polres Mamuju Tengah. Rabu (20/12/2023).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan sinergi Polri dengan instansi terkait dalam upaya memberikan rasa aman, selamat, tertib, dan lancar pada perayaan Natal 2023 dan tahun baru 2024.
Kompol Rubertus Roedjito, S.I.K., Wakapolres Mamuju Tengah, memimpin kegiatan tersebut, didampingi Akp Mukhtar Mahdi Kabag Ops Polres Mamuju Tengah. Hadir juga masing-masing kasatgas operasi Lilin Marano-2023, Kapolsek jajaran, serta personil Polres Mateng yang terlibat dalam operasi.
Dalam sambutannya, Kompol Rubertus Roedjito, S.I.K., menegaskan bahwa Lat Pra Ops ini menjadi langkah awal tugas kita untuk melaksanakan Operasi Lilin Marano-2023 yang akan berlangsung selama 12 hari ke depan mulai tanggal 22 Desember 2023 sampai dengan tanggal 2 Januari 2024.
“Operasi kali ini menekankan pada aspek kemanusiaan, dengan fokus memberikan teguran dan mengurangi penindakan sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman” ujar Wakapolres.
Terkait dengan pembuatan pos pengamanan kita letakkan sebanyak 3 pos yakni di desa polohu, kemudian di depan tugu benteng kayu mangiwang dan juga di pasar topoyo yang akan dibagi masing-masing personil untuk menempati pos-pos tersebut termasuk instansi terkait.
Dalam hal tempat ibadah, 115 gereja menjadi fokus utama, dengan prioritas penjagaan pada 5 gereja yang ada di Kabupaten Mamuju Tengah.
“Kasat Polair juga kami minta untuk memberikan himbauan kepada masyarakat yang melakukan wisata disepanjang pinggiran pantai, terutama setelah kejadian tenggelamnya seorang warga beberapa hari lalu agar hal ini menjadi atensi”. Ujar Kompol Roedjito.
Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi dari para Kasatgas Operasi Lilin Marano-2023 sebagai upaya untuk memastikan keamanan dan keselamatan selama perayaan Natal dan tahun baru 2024 diwilayah hukum polres mamuju tengah.
Laporan : A.Ansar