Satlantas Polres Mateng Bagikan Takjil Gratis ke Pengendara Saat Ramadhan

Satlantas Polres Mateng Bagikan Takjil Gratis ke Pengendara Saat Ramadhan

INTELIJENNEWS.COM, MATENG – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan dan mempererat silaturahmi dengan masyarakat, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Mamuju Tengah menggelar kegiatan pembagian takjil gratis kepada pengendara roda dua dan roda empat. Selasa (4/3/2025).

Baca juga : Operasi Pekat Marano 2025, Polres Mateng Perketat Penindakan Kejahatan

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Mamuju Tengah dan pengurus Bhayangkari Cabang Mamuju Tengah, IPTU Herman Sundu, beserta jajaran personel Satlantas. Ratusan paket takjil dibagikan kepada pengendara yang melintas di beberapa titik strategis di wilayah Mamuju Tengah menjelang waktu berbuka puasa.

IPTU Herman Sundu menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, khususnya pengguna jalan yang masih dalam perjalanan saat waktu berbuka tiba.

“Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan penuh berkah ini. Semoga dengan adanya pembagian takjil ini, dapat membantu dan memberikan manfaat bagi masyarakat yang sedang berpuasa,” ujar IPTU Herman Sundu.

Selain berbagi takjil, kegiatan ini juga menjadi momen bagi Satlantas Polres Mamuju Tengah untuk mengimbau masyarakat agar selalu tertib berlalu lintas dan mengutamakan keselamatan di jalan.

“Kami juga mengingatkan para pengendara untuk tetap mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama, terutama saat berkendara di bulan Ramadhan yang sering kali menuntut mobilitas tinggi,” tambahnya.

Kegiatan ini disambut antusias oleh masyarakat, khususnya para pengendara yang merasa terbantu dengan adanya takjil gratis untuk berbuka puasa. Satlantas Polres Mamuju Tengah berharap kegiatan semacam ini dapat terus mempererat hubungan baik antara kepolisian dan masyarakat.

Tinggalkan Balasan