PASANGKAYU, IntelijenNews.com., – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1427/Pasangkayu terus berkomitmen dalam percepatan pembangunan di daerah terpencil. Salah satu tantangan berat yang mereka hadapi adalah menyeberangkan material bangunan melintasi Sungai Benggaulu di Dusun Kanan Tuo, Desa Benggaulu, Kecamatan Dapurang, Kabupaten Pasangkayu.
Dalam kondisi arus sungai yang deras, personel Satgas TMMD bersama warga bahu-membahu mengangkut material, seperti semen, agar dapat mencapai lokasi pembangunan. Upaya ini dilakukan dengan penuh kehati-hatian demi memastikan material tidak hanyut terbawa arus.
Dan SSK Satgas TMMD Kodim 1427/Pasangkayu, Letda Czi Muh Yusuf, menegaskan bahwa medan sulit tidak akan menghalangi misi mereka dalam membantu masyarakat.
“Apapun rintangannya, tugas ini harus tetap berjalan demi kesejahteraan warga. Kami hadir di sini untuk mengabdi, membangun desa, dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” ujar Letda Czi Muh Yusuf.
Di sisi lain, Komandan Satgas TMMD Kodim 1427/Pasangkayu, Letkol Czi Dony Siswanto, menekankan pentingnya aspek keselamatan dalam setiap langkah pengerjaan. Ia menginstruksikan seluruh personel untuk tetap waspada dan tidak mengabaikan faktor keamanan dalam semangat pengabdian mereka.
“Keselamatan adalah hal utama. Saya selalu mengingatkan prajurit agar tetap berhati-hati dalam menjalankan tugas, karena kerja keras harus tetap dibarengi dengan kewaspadaan,” ujar Letkol Czi Dony Siswanto.
Dedikasi dan kerja keras Satgas TMMD ke-123 menjadi bukti nyata bahwa semangat gotong royong dan loyalitas terhadap masyarakat adalah kunci dalam membangun negeri. Dengan pantang menyerah, mereka terus berusaha menghadirkan perubahan bagi desa-desa terpencil, membawa harapan untuk masa depan yang lebih baik.
Penulis : Ans