INTELIJENNEWS–Pangkep – Dalam menyambut Hari Bhayangkara ke-76, Polres Pangkep menggelar Lomba Kebersihan dan Kerapihan Polsek Jajaran Polres Pangkep, yang kini telah memasuki tahap penilaian, pada Kamis (23/06/2022).
Lomba Penilaian Kebersihan dan Kerapihan Polsek dalam menyambut Hari Bhayangkara Ke-76 dipimpin langsung Wakapolres Pangkep, Kompol. H. SAHARUDDIN, SH didampingi oleh Kasat Polair Iptu Basri, S. Sos beserta Ibu Bhayangkari Cabang Polres Pangkep dalam penilaian di 12 (Dua Belas) Polsek Jajaran Polres Pangkep Polda Sulsel.
Kapolsek Ma’rang Akp Sunardi, SH. MH bersama Ketua Bhayangkari Ranting Ma’rang Ny. Devi Sunardi serta seluruh Personil Polsek Ma’rang mendampingi Tim penilai kebersihan pada saat melakukan pemeriksaan dan penilaian dimulai dari halaman apel hingga ke ruangan penjagaan, ruang kerja, ruang tahanan, ruang kapolsek, ruang bhayangkari sampai dengan kamar kecil.
Tim penilai juga mengecek kesiapsiagaan dan penampilan anggota, kelengkapan administrasi buku dan papan data yang ada di penjagaan, kebersihan dan penataan ruangan kantor, cat kantor dan pagar, kebersihan taman dan halaman, pemasangan umbul-umbul, spanduk serta lingkungan sekitarnya.
Selanjutnya tim mengecek barang inventaris yang ada di Polsek jajaran dan berbagai sarana dan prasarana pendukung, seperti tersedianya tempat cuci tangan, hand sanitizer, serta pelayanan yang ramah dan cepat diberikan oleh petugas bagi masyarakat
Kapolres Pangkep AKBP TRY HANDAKO W.P., S.I.K Melalui Kapolsek Ma’rang Akp Sunardi, SH. MH mengungkapkan selain dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara kegiatan ini juga agar seluruh personel Satker dan Polsek jajaran terus menjaga dan merawat kebersihan tidak hanya karena ada lomba tetapi setiap hari agar lingkungan kerja selalu bersih dan nyaman.
Pewarta
Subair BHR