INTELIJENNEWS–Makassar Sul-sel,Rappocini M.Aminuddin, S.Sos,M.AP dampingi Kepala Dinas Ketahanan Pangan Mahyudin,SSTP, M.Si dalam kegiatan Panen perdana Kelompok Wanita Tani (KWT) Kelurahan Kassi-kassi sekaligus Silaturahmi yang digelar di Posyandu Dahlia RW. 03 Kelurahan Kassi-Kassi, Jumat (03/02/2023).
Turut hadir Kabid. Komsumsi dan Keanekaragaman Pangan Dinas Ketahanan Pangan Kota Makassar Faizal, SP, M.Si, Kasi Ekbang Kecamatan Rappocini Ulfah Djamaluddin, S.STP.,M.Si, Lurah Kassi-Kassi Khusnul Fatoni, S.IP, MM, Kelompok Wanita Tani Kelurahan Kassi-kassi, Tokoh Masyarakat dan Warga RW 07 Kelurahan Kassi-Kassi.
Dalam kegiatan tersebut, Aminuddin menyampaikan apresiasi kegiatan panen ini dan berharap dengan hasil panen ini dapat dijadikan komoditas bahan untuk mendukung program Pemerintah Kota Makassar yaitu Lorong Wisata dan Makassar Kota Makanan Enak.
“InsyaAllah kita akan panen perdana, hal ini mendukung program Pemerintah Kota Makassar yaitu Makassar Kota Makanan Enak yang sekaligus dibungkus dengan Program Lorong Wisata. Kedepannya kita harap dapat mengundang Bapak Wali Kota Makassar kesini dengan hidangan yang disajikan langsung Kelompok Wanita Tani Kelurahan Kassi-kassi” ujar Aminuddin.
Mahyudin dalam kesempatan tersebut menjelaskan terbentuknya Kelompok Wanita Tani dimana kelompk ini dibentuk untuk menggerakkan masyarakat yang ada disekitar lingkungan serta mengusahakan pangannya secara mandiri dengan memanfaatkan pekarangan atau tempat yang dapat ditanami.
Usman nyampa