IntelijenNews.com., Pasangkayu – Pemerintah Kabupaten Pasangkayu Dalam hal ini Asisten l, M.Yunus Alsam, Secara Resmi Membuka Sosialisasi Pelaksanaan Pekan Imunisasi Nasional (PIN). Polio Tingkat Kabupaten Pasangkayu. Dengan Tema” Lindungi Anak Mulai Usia 0 Sampai 7 Tahun Dengan Pemberian Tetes Manis Polio”.
Kegiatan ini dihadiri oleh, Polres Pasangkayu, Dandim 1427 Pasangkayu, Kepala Dinas Kominfo, Kepala Dinas Kesehatan, Para Camat, serta tamu undangan lainnya tepatnya, di Aula Kantor Bupati Senin, 15 Juli 2024.
Asisten l, Yunus Alsam menyampaikan bahwa, Pekan imunisasi Nasional ini sangat penting untuk kita lakukan, karena penyakit Polio merupakan penyakit yang sangat perlu penanganan yang berbeda dengan beberapa penyakit yang lain.
” Kalau kita lihat dari dua perspektif misalnya dari penyakit-penyakit yang lain mungkin bisa dikatakan dampaknya hanya dalam sektor kesehatan di bagian dalam tubuh. Akan tetapi penyakit polio itu adalah perspektif masa depan setiap orang, dan bahkan bangsa secara umum. karena itu akan berdampak pada perspektif penampilan fisik setiap orang,” teranya.
Pencatatan sementara di dunia barat, mereka disana itu sangat mengedepankan penampilan atau bentuk fisik setiap orang. Mengapa demikian, karena didunia barat itu penampilan fisik tubuh penduduknya adalah merupakan industri bola kaki.
Jadi yang paling penting sekarang itu adalah pencegahan. kita semua yang ada disini punya tanggung jawab, tanggung jawab dalam kontek sebagai keluarga,” Ucapnya.
Selain keluarga, sebagai anak bangsa dalam sebuah komunitas, Daerah juga harus kita pertanggung jawabkan, dengan demikian peran masing-masing instansi terkait, perlu kiranya ikut mendeskripsikan kepada masyarakat.
Terkait dengan Pekan Imunisasi Nasional, kita semua harus benar-benar mengkonversikan dengan baik, karena itu terkait dengan masa depan anak dan generasi kita ke depan, baik dari penyakitnya maupun dalam perspektif perkembangan penampilan anak-anak kita.
Intinya saya hanya ingin tekankan kepada kita semua agar senantiasa memposisikan dan melaksanakan program ini dengan baik. karena ini benar-benar sangat penting kaitannya dengan masa depan anak dan kondisi masyarakat kabupaten Pasangkayu.(Hms Kominfo/Ans)