Apel Pagi Menjadi Rutinitas Rutin Satgas TMMD Kodim 1427/Pasangkayu /Sebelum Menuju Lokasi TMMD

Apel Pagi Menjadi Rutinitas Rutin Satgas TMMD Kodim 1427/Pasangkayu /Sebelum Menuju Lokasi TMMD

INTELIJENNEWS, PASANGKAYU – Apel pagi sudah menjadi rutinitas harian setiap anggota TNI sebelum melakukan kegiatan, selain untuk menumbuhkan rasa cinta bergotong royong.

kedisiplinan seluruh anggota apel pagi juga bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan rasa kebangsaan dan cinta
tanah air serta pengabdian terhadap bangsa dan negara Indonesia.

Seperti halnya saat ini, Selasa,(10/10/2023. anggota satgas Kodim 1427/Pasangkayu sedang melaksanakan apel pagi sebelum berangkat kelokasi yang menjadi titik sasaran kegiatan TMMD ke 118.

Apel pagi yang di pimpin Komandan SSK oleh Letda Inf Andi Malik, satgas TMMD Kodim 1427/PAsangkayu. Dalam kesempatan apel ini sebagai pemimpin apel Letda Inf Andi Malik, memberikan sambutan.

“Hari ini kita akan melanjutkan kegitan TMMD yang belum terselesaikan, tetap semangat, tetap behati-hati dalam melaksanakan kegiatan dan berikan yang terbaik untuk masyarakat desa Ako,” ujarnya.

Mengingat masih ada beberapa titik kagiatan TMMD yang belum terselesaikan, para anggota satgas TMMD Kodim 147/Pasangkayu di bagi menjadi beberapa kelompok. Dan tak lupa pengecekan alat-alat penunjang dalam kegiatan juga sudah persiapkan.

Sebelum apel pagi di bubarkan untuk berangkat kelokasi TMMD Letda Inf Andi Malik juga mengajak anggotanya untuk berdoa sesuai kepercayaan masing-masing,” tutupnya.

Penulis : A.Ansar

Tinggalkan Balasan