INTELIJENNEWS, MAKASSAR – Sekretaris Camat (Sekcam) Ujung Tanah, Amanda Syahwaldin melaksanakan rapat koordinasi menjelang kompetisi sepak bola bertajuk Liga Anak Lorong Goes To Soekarno Cup 2023.
Rakor ini dilakukan di ruang rapat Kantor Camat Ujung Tanah, Jum’at 22 September 2023.
Kompetisi yang digelar di tiap kecamatan di Kota Daeng ini diselenggarakan atas inisiasi Walikota Makassar Moh. Ramdan ‘Danny’ Pomanto ini.
Rakor ini pula dilaksanakan dami memastikan kelancaran dan keberhasilan pelaksanaan kegiatan Liga Anak Lorong yang dilaksanakan serentak di setiap Kecamatan se-Kota Makassar.
Untuk itu tampak unsur TNI dan Polri, tokoh masyarakat dan stakeholder terkait lainnya juga hadir.
Amanda Syahwaldin mengungkapkan bahwa Kecamatan Ujung Tanah mensupport penuh penyelenggaraan event ini demi menjaring talenta-talenta muda yang punya potensi di bidang sepak bola.
“Sepak bola olahraga yang cukup merakyat, dengan kegiatan ini kedepan bekerja sama dengan Askot PSSI kota Makassar kita bisa menemukan bakat bakat baru, pemain bola khususnya yang under 17 tahun (umurnya),” ujarnya ketika ditemui Intelijennews selepas rakor.
Bukan tidak mungkin kata Amanda Syahwaldi, pihaknya bisa menghasilkan pemain-pemain bola yang berkualitas di tingkat kelurahan dan kecamatan.
Askot PSSI Kota Makassar juga akan menurunkan tim seleksi (Timsel) untuk menjaring talenta-talenta muda di tingkat kecamatan ini untuk dibawa ke liga kampung.
“Setelah kecamatan ada liga kampung regional antar kota, nanti di Manado, endingnya Soekarno Cup di GBK, nanti sampai level nasional, (jadi dari level) kelurahan, kecamatan, kota lalu ke nasional,” terangnya.
Untuk diketahui, Liga Anak Lorong di Kecamatan Ujung Tanah akan diselenggarakan mulai 26 September 2023 tepatnya pada hari Selasa di lapangan depan Kantor Lurah Ujung Tanah di Jalan Kalimantan.
(Al)