IntelijenNews – Makassar. Aparat Polsek Tallo berhasil mengamankan seorang pria yang diduga hendak melakukan aksi pencurian di rumah milik seorang warga yang terletak di jalan Rapi Capoa, kelurahan Pannampu, Kecamatan Tallo, Kota Makassar. Kejadian ini terjadi pada hari Minggu, 18 Juni 2023.
Kepala SPKT AIPTU Eko bersama Piket Intel segera tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan langsung mengamankan terduga pelaku untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.
Berdasarkan keterangan yang diperoleh dari warga sekitar, pelaku beserta terduga pelaku lainnya tertangkap saat sedang beraksi. Namun, salah seorang terduga pelaku berhasil melarikan diri setelah menyadari bahwa aksinya telah diketahui oleh pemilik rumah.
Meskipun demikian, satu orang terduga pelaku berhasil diamankan dan dikepung oleh warga sekitar hingga petugas dari Polsek Tallo tiba di TKP. Pelaku kemudian dibawa ke Mako Polsek Tallo untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Terduga pelaku membantah mengenal terduga pelaku lain yang berhasil melarikan diri. Menurut keterangan terduga pelaku yang diamankan, saat kejadian tersebut ia sedang dalam perjalanan kerja. Namun, karena ada keperluan mendesak, ia meminta izin kepada atasannya untuk keluar ke Jl. Pongtiku dan meminjam motor atasannya. Namun, di tengah perjalanan, ia dihadang oleh seorang pria yang meminta tumpangan.
Aparat Polsek Tallo mendengarkan keterangan dari terduga pelaku dan menunggu korban percobaan pencurian untuk melaporkan kejadian tersebut. Namun, hingga pukul 15.10 WITA, korban belum datang ke Mako Polsek untuk melaporkan peristiwa tersebut.
YPO