Rapat Paripurna Pengambilan Sumpah/Janji Ketua Dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasangkayu Masa Bakti 2024-2029

Rapat Paripurna Pengambilan Sumpah/Janji Ketua Dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pasangkayu Masa Bakti 2024-2029

Pasangkayu IntelijenNews.com., – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pasangkayu menggelar Rapat Paripurna Pengucapan Sumpah/Janji Pimpinan untuk masa jabatan 2024-2029, Senin (07/11/2024).

 

Acara pelantikan berlangsung khidmat di hadapan sejumlah pejabat penting, tokoh masyarakat, serta tamu undangan.

 

Hadir dalam acara ini Ketua Pengadilan Negeri Pasangkayu, perwakilan dari DPRD Provinsi Sulawesi Barat, serta pimpinan DPRD dari Kabupaten Mamuju Tengah dan Kabupaten Polewali Mandar.

Acara tersebut juga dihadiri oleh tokoh-tokoh pemerintahan, di antaranya Dandim 1427/Pasangkayu, Polres Pasangkayu, serta tokoh berpengaruh Pasangkayu, H. Yaumil Ambo Djiwa beserta Ibu Hj. Aulia Yaumil. Para asisten, staf ahli, kepala OPD, camat, serta para undangan lainnya turut menyaksikan momen penting ini.

 

Muh. Abduh, Asisten III yang mewakili Pjs. Bupati Pasangkayu, memberikan sambutan yang sarat akan pesan harapan. Dalam sambutannya, ia mengucapkan selamat kepada Irfandi Y. RM dari Partai Golkar yang resmi dilantik sebagai Ketua DPRD, serta Putu Purjaya, SH dari PDI-P dan Hariman Ibrahim dari Partai Nasdem yang menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD periode 2024-2029.

 

Muh. Abduh menegaskan pentingnya peran DPRD sebagai unsur penyelenggara pemerintahan daerah sesuai dengan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah. “DPRD memiliki tugas dan tanggung jawab besar dalam mengawasi dan merumuskan kebijakan demi kesejahteraan masyarakat Pasangkayu,” ujar Abduh, disambut antusias para hadirin.

 

Ia juga menggarisbawahi posisi setara antara DPRD dan pemerintah daerah. “Sinergitas antara DPRD dan kepala daerah sangat diperlukan, terutama dalam penyusunan APBD yang efektif dan berkelanjutan untuk kepentingan masyarakat luas,” lanjutnya.

Di akhir sambutannya, Abduh mengungkapkan harapannya agar keharmonisan antara DPRD dan pemerintah daerah dapat terus terjalin. “Saya yakin dengan sinergitas yang kuat, kita akan mampu mewujudkan Pasangkayu yang lebih maju dan sejahtera,” tutupnya, yang diiringi tepuk tangan meriah dari para undangan.

 

Acara pelantikan ini menandai babak baru dalam perjalanan pemerintahan Pasangkayu. Dengan kepemimpinan DPRD yang baru, diharapkan akan semakin memperkuat aspirasi rakyat, serta menjawab berbagai tantangan dan peluang pembangunan ke depan.(*)

Tinggalkan Balasan