Kapolda Sulbar Terima Kunjungan Silaturahmi KBNNP, Ini Topik Pembahasannya!

Kapolda Sulbar Terima Kunjungan Silaturahmi KBNNP, Ini Topik Pembahasannya!

IntelijenNews.com., Polda Sulbar – Kepala Kepolisian daerah Sulawesi Barat Irjen Pol Adang Ginanjar didampingi Direktur Narkoba Polda Sulbar menerima kunjungan silaturahmi kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi Sulbar Brigjen Pol Jemmy G.P Suatan, Jumat (9/8/24) di ruang kerja Kapolda Sulbar,

 

Dalam pertemuan silaturahmi itu, kedua petinggi Polri di Sulbar itu nampak berbincang santai sekaligus membahas sinergitas mengenai pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan, dan peredaran gelap narkotika.

 

Kapolda dikesempatannya selain memberikan sambutan hangat juga mengungkapkan sinergitas antara Polda Sulbar dan BNNP dalam penanganan narkoba selama ini sudah cukup baik.

 

Jendral bintang dua itu berharap hubungan kerja sama dan sinegritas antara Polda Sulbar dan BNNP Sulbar bisa tetap terjaga dalam meningkatkan dan memberantas Narkoba dan menjaga generasi muda dari penyalah gunaan Narkoba.

 

Kapolda melanjutkan, dalam upaya menjaga keamanan dan kesejahteraan masyarakat Sulbar, kerja sama antara Kepolisian dan BNN sangatlah krusial. Kami berharap BNN dapat berada di setiap titik strategis di Sulawesi Barat untuk mengintensifkan upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba, tutur Kapolda.

 

Sementara itu Kepala BNNP Brigjen Pol Jemmy G.P Suatan dikesempatannya mengungkapkan apresiasinya atas sambutan hangat dan waktu yang sudah diluangkan Kapolda untuk menerima kunjungannya.

 

Selain kunjungan silaturahmi, Brigjen Pol Jemmy G.P Suatan mengaku kedatangannya untuk menjaga membangun hubungan yang lebih baik antara Polda dan BNNP Sulbar.

 

“Kami siap bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam memberantas peredaran narkoba di Sulbar. Kehadiran BNN di setiap Kabupaten akan memungkinkan kami untuk lebih efektif dalam menyusun strategi dan bertindak secara cepat. Semoga kerja sama ini dapat membawa hasil yang positif dan membantu mewujudkan Sulbar yang bersih dari narkoba,” tutup Brigjen Pol Jemmy G.P Suatan.

 

Kegiatan tersebut juga diwarnai dengan penyerahan plakat sebagai wujud kerjasama yang kuat dalam menjaga Sulbar dari berbagai bentuk ancaman dan gangguan khususnya yang berkaitan dengan peredaran narkoba.(Hms/Ans)

Tinggalkan Balasan